SMK NUSAPUTERA 2

SMK NUSAPUTERA 2
[] SELAMAT DATANG SISWA BARU SMK NUSAPUTERA 2 [] TERUS PUPUK SEMANGAT BELAJAR [] CITA-CITA KALIAN SUDAH SEMAKIN DEKAT, NEGERI INI MEMBUTUHKAN SUMBANGSIH KALIAN [] QUALITY IN ME []

Slank words

 ALUMNI  ARTIKEL  GALERI   PPD   SEKOLAH

SLANK WORDS
 
make your English Cool, guys..

Penulis : Mr. Bayu Candra, S.Pd.
Guru Bhs. Inggris SMK Nusaputera 2

"Hello everyone, welcome back to mister bay Education session.."

Masih tetap di web SMK Nusaputera 2 Semarang. Pada kesempatan ini, Mr. Bay akan sedikit mengulik fenomena Bahasa Inggris yang semakin berkembang sesuai dengan perkembangan jaman. Kali ini berkaitan dengan Bahasa Gaul Inggris yang sering dipakai anak jaman sekarang di Dunia Barat sana,..yuk, kita simak bersama y guys...

Sama seperti bahasa gaul di bahasa Indonesia, slang words tidak ada di dalam kamus bahasa resmi. Kata-kata ini merupakan bahasa gaul yang sering digunakan oleh anak-anak muda di Amerika atau di Inggris. Remaja baik di Amerika Serikat, Inggris, bahkan di Indonesia menggunakan bahasa gaul dalam percakapan atau tulisan non-formal. Dengan menyisipkan beberapa kata slang, percakapan terdengar lebih natural dan tentu saja kekinian.

Bahasa slang ada beberapa jenis di antaranya slang Amerika, British, hingga Australian. Menggunakan bahasa gaul membuat percakapan lebih keren dalam bahasa Inggris. 


Simak 5 bahasa gaul dalam bahasa Inggris di bawah ini. Daftar ini dihimpun dari Oprah Magazine dan Business Insider.
 

1. Slay

Arti slay sebenarnya adalah membunuh. Namun demikian, kata ini bisa digunakan untuk menunjukkan sebuah performa atau pertunjukan yang bagus.  Do you know K-Pop band named Day6? They always slay every performance! = Kamu tahu band K-Pop bernama Day6? Mereka selalu menunjukkan performa yang menakjubkan!

2.  Flex

Kata ini digunakan untuk mengungkapkan rasa bangga terhadap sesuatu yang kita lakukan atau kita miliki dengan kata lain menyombongkan diri. Namun kata ini juga bisa digunakan untuk menunjukkan sesuatu yang palsu dan dipaksakan. Flex sendiri sering digunakan dalam lirik lagu rap dan pertama kali digunakan oleh penyanyi Ice Cube para tahun 1992.  Penggunaannya dari kata ini misalnya, Wow, you're flexing so much. You need to fix that attitude girl. Artinya "Wow, kamu terlalu sombong atau berlebihan. Kamu perlu memperbaiki sikap mu."

3.  Bail atau ditch

Saat akan membatalkan rencana, Anda bisa menggunakan dua kata ini. Bail dan ditch digunakan secara informal untuk membatalkan sebuah rencana.  I have so many tasks to do, I'm sorry we need to ditch our dinner = Aku punya banyak tugas yang harus diselesaikan, maaf kita harus membatalkan makan malam kita

4.  Cap dan no cap

Dalam arti sesungguhnya, cap berarti topi. Dalam bahasa slang Amerika, kata ini berarti mengatakan kebohongan. No cap berarti mengatakan hal jujur atau tidak berbohong.  Let's talk no cap right now guys, we need to solve this problem = Ayo kita bicara jujur kawan, kita perlu menyelesaikan masalah ini. 

5.  Lit

Lit merupakan bahasa slang untuk menunjukkan sesuatu yang sangat menarik. Kata ini juga bisa digunakan untuk mengekspresikan kesenangan dan hal menarik lainnya.  The concert was so lit! = Konsernya sangat menyenangkan!

Diatas hanyalah secuil Slank words yang ada di dunia Barat sana guys..next time Mr. Bay akan share kembali 5 Slank words yang keren lainnya...

See you next time guys...

THANKS A TON..

Kembali ke HOME


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Link yang penting diketahui